Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Census Night BPS Jabar Bidik Tunawisma dan Awak Kapal

Census Night BPS Jabar Bidik Tunawisma dan Awak Kapal Kredit Foto: Rahmat Saepulloh

Bersama dengan aparat,  petugas BPS yang disebut dengan tim task force menyusuri setiap lokasi sasaran bersama tim terkait untuk mendata tunawisma maupun awak kapal berbendera Indonesia yang telah bertugas setahun lebih. Data yang dikumpulkan adalah nama, kepemilikan Nomor Induk Kependudukan (NIK), dan jenis kelamin.

Dyah menyebutkan Census Night dilakukan malam hari karena jika siang hari maka mereka yang tidak memiliki tempat tinggal akan bergerak sehingga tidak terjadi double cacah. 

"Jadi satu orang dicatat di satu titik lokasi. Kalau siang kan mereka bergerak sehingg tidak terjadi double cacah," ujarnya.

Bahkan tidak tertutup kemungkinan mereka pun memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK). Hal ini sejalan dengan tujuan sensus penduduk yakni mencari masyarakat yang tidak memiliki NIK. 

"Ini menjadi sumber informasi yang akan kita sampaikan ke Disdukcapil," tambahnya.

Dia menyebutkan setiap lokasi rerata ditemukan sebanyak 5-10 orang. Makanya petugas akan terus mencari penduduk yang tidak memiliki tempat tinggal tetap. "Kita cari dari satu titik ke titik lokasi yang lain," tegasnya.

Berdasarkan laporan BPS Kabupaten/Kota sampai berita ini diturunkan hampir 75 persen terdata. Sedangkan sisanya 25 persen sedang diproses. 

"Insyallah selesai malam ini selesai karena dari 25 persen tinggal 10 persen yang sedang diproses pendataan," pungkasnya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: