Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Realme 7 Pro dan Realme C17: Spesifikasi, Harga, dan Ketersediaan di Indonesia

Realme 7 Pro dan Realme C17: Spesifikasi, Harga, dan Ketersediaan di Indonesia Kredit Foto: Instagram Realme Indonesia
Warta Ekonomi, Jakarta -

Realme Indonesia baru memboyong dua HP terbarunya ke Tanah Air, Rabu (14/10/2020), yakni: Realme 7 Pro dan Realme C17. Bagaimana spesifikasinya?

Sekadar informasi, Realme C17 baru tersedia pada Sabtu (17/10/2020), sedangkan Realme 7 Pro baru ada di pasaran pad a24 Oktober.

Realme C17 bisa Anda beli di Shopee pada hari ini dan Jumat (16/10/2020). Sementara itu, Realme 7 Pro bisa Anda pesan di Blibli dan toko resmi Realme hingga 21 Oktober 2020.

Baca Juga: Realme 7 Pro: Baru Rilis, Eh Sudah Ada Diskon

Baca Juga: iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max: Spesifikasi, Harga, dan Ketersediaan

Bagaimana spesifikasi masing-masing perangkat itu?

Realme C17

Layar Realme C17 berukuran 6,5 inchi dengan tingkat refresh rate 90 Hz dan sampling rate 120Hz. Di bagian tengah atas ada punch-hole berisi kamera swafoto 8MP. Sementara di bagian belakang ada empat kamera berlensa utama 13MP.

Prosesor Realme C17 adalah Snapdragon 460, dengan RAM/ROM 6GB/256GB. Sementara itu, baterainya mencapai 5.000 mAh dengan pengisian daya cepat 18 watt. Perusahaan mengklaim, itu bisa mengisi daya baterai hingga 33% selama 30 menit.

Realme 7 Pro

Realme 7 Pro memiliki kamera swafoto 32MP dengan empat kamera belakang berlensa utama 64MP, mendapat dukungan teknologi Sony pula.

Layarnya berukuran 6,5 inci FHD+ Super AMOLED dengan rasio layar ke bodi 90,8%. Ponsel kelas menengah itu punya pengisian daya cepat 65 watt, dengan kapasitas baterai 4.500 mAh. Lebih lanjut, ponsel itu dapat dukungan prosesor Snapdragon 720G dan memiliki RAM/ROM 8GB/128GB.

Harga

Realme 7 Pro dibanderol seharga Rp5 jutaan, sedangkan Realme C17 ada di kisaran Rp2,8 juta.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: