Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Di Tengah Gejolak, Corona Harian Prancis Diramalkan Tembus 100.000 Kasus

Di Tengah Gejolak, Corona Harian Prancis Diramalkan Tembus 100.000 Kasus Kredit Foto: Antara/REUTERS/Stephane Mahe
Warta Ekonomi, Paris -

Profesor Jean-Francois Delfraissy, pimpinan dewan ilmiah yang menasihati pemerintah terkait pandemi virus corona (Covid-19) mengatakan bahwa Prancis mungkin mengalami 100.000 kasus baru per hari.

Prediksi ini dua kali lebih banyak dari angka terbaru, sebagaimana diceritakan kepada Radio RTL pada Senin (26/10/2020).

Baca Juga: Prancis Tertohok! Ini Deretan Perusahaan Timur Tengah yang Boikot Produk Gara-Gara Macron

“Mungkin ada lebih dari 50.000 kasus per hari. Kami memperkirakan, di komite ilmiah, kami berada lebih dari 100.000 kasus per hari,” kata Delfraissy.

Prancis mencatat rekor 52.010 infeksi virus korona baru yang dikonfirmasi selama 24 jam terakhir, kata kementerian kesehatan dalam sebuah pernyataan pada hari Minggu, ketika gelombang kedua kasus melonjak di seluruh Eropa.

Kasus-kasus baru membuat total Prancis menjadi 1.138.507, dengan Prancis sekarang di atas Argentina dan Spanyol untuk mendaftarkan jumlah kasus kelima tertinggi di dunia setelah Amerika Serikat, India, Brasil, dan Rusia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: