Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Astaga Naga! Rupiah Hari Ini Paling Remuk Se-Asia dan Dunia!

Astaga Naga! Rupiah Hari Ini Paling Remuk Se-Asia dan Dunia! Kredit Foto: Antara/Reno Esnir
Warta Ekonomi, Jakarta -

Nilai tukar rupiah memerah di hadapan hampir semua mata uang di kisaran Rp14.100-an per dolar AS pada perdagangan spot Selasa, 1 Desember 2020. Melansir dari RTI, rupiah terpuruk hingga mneyentuh level terdalam di angka Rp14.172 per dolar AS. 

Sampai dengan saat ini, rupiah terkoreksi -0,35% ke level Rp14.154 per dolar AS. Angka tersebut menurun signifikan jika dibandingkan dengan performa rupiah pada hari sebelumnya yang perkasa hingga ke level Rp13.000-an per dolar AS. Baca Juga: Dapat Warning Langsung dari Presiden RI, Harga Emas Antam Bikin Ngeri....

Bukan hanya itu, pada perdagangan hari ini rupiah tak kuat melawan tiga mata uang global lainnya. Sang Garuda ambruk terhadap dolar Australia (-0,67%), poundsterling (-0,64%), dan euro (-0,62%). Baca Juga: Investor Cabut Hampir Triliunan Rupiah, Pasar Saham Berdarah-Darah!

Sejumlah sentimen membayangi gerak rupiah, salah satunya adalah kekhawatiran atas ledakan kasus Covid-19 di Indonesia per harinya. Dengan adanya hal itu, rupiah jatuh menjadi mata uang terlemah di Asia dan melemah terhadap dolar Taiwan (-1,39%), dolar Singapura (-0,59%), won (-0,55%), yuan (-0,47%), dolar Hong Kong (-0,38%), dan baht (-0,34%). 

Baca Juga: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: