Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jahja Setiaatmadja Buka Suara Ihwal Layar ATM BCA Bisa Diintip Orang

Jahja Setiaatmadja Buka Suara Ihwal Layar ATM BCA Bisa Diintip Orang Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menyebut transaksi di layar Anjungan Tunai Mandiri (ATM) BCA yang bisa diintip orang lain hanyalah kesalahan teknis semata. Manajemen perseroan menegaskan, permasalahan teknis itu baru kali pertama terjadi sejak tahun 1990-an lalu.

Presiden Direktur BCA, Jahja Setiaatmadja, mengatakan bahwa dari 17.000 ATM milik emiten yang tersebar hampir di seluruh wilayah di Indonesia belum pernah mengalami permasalahan teknis sebelumnya. Baca Juga: Penyaluran Kredit BCA vs Bank Pelat Merah: Tak Lebih Baik dari BRI dan BNI

Namun, dia mengakui, kali ini layar transaksi ATM yang bisa diintip orang memang benar terjadi. "Gangguan teknis, sejak tahun 90-an. Di 17.000 ATM kita baru kejadiannya satu kali," ujar Jahja saat dihubungi, Jakarta, Sabtu (5/12/2029). Baca Juga: BCA Syariah Salurkan Pembiayaan Rp200 M Buat BUMN Ini

Meski begitu, dia tidak merinci lebih jauh penyebab kesalahan teknis tersebut. Menurut dia, saat ini mesin ATM tersebut sudah kembali normal dan dapat digunakan kembali, usai pihaknya melakukan pengecekan langsung ke lokasi mesin ATM tersebut.

Sebelumnya, warganet dihebohkan oleh video pendek yang berisi seorang nasabah yang tengah melakukan transaksi melalui ATM. Namun, layar di bagian atas ATM justru menampilkan aktivitas transaksi nasabah tersebut.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: