Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Gara-Gara Kondisi Ekonomi dan Efisiensi, Direktur Waskita Beton Undur Diri

Gara-Gara Kondisi Ekonomi dan Efisiensi, Direktur Waskita Beton Undur Diri Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT waskita Beton Precast Tbk (WSBP) melaporkan telah menerima surat pengunduran diri dari salah satu direksinya bernama Bima Harya Sena pada 4 Desember 2020. Bima merupakan Direktur HCM & Sistem Waskita Beton

Dalam surat pengunduran dirinya, Bima mengatakan hal itu dilatarbelakangi oleh kondisi ekonomi saat ini yang terdampak pandemi Covid-19. Selain itu, pengunduran diri tersebut juga diajukan dalam rangka mendukung upaya efisiensi, resizing organisasi, dan optimalisasi produktivitas perusahaan. Baca Juga: Apa Itu Dewan Direksi?

"Sehubungan dengan kondisi ekonomi saat ini terkait dampak dari pandemi Covid-19 yang juga berdampak kepada bisnis perusahaan serta untuk terus mendukung kinerja perusahaan terkait upaya efisiensi, resizing organisasi, dan optimalisasi produktivitas, maka dengan ini saya menyampaikan pengunduran diri," pungkasnya secara tertulis, Selasa, 8 Desember 2020. Baca Juga: Istri Manoj Punjabi Borong Saham MD Pictures Hampir Setengah Miliar Rupiah!

Lebih lanjut, Bima mengatakan sampai dengan diterima dan diputuskannya pengunduran diri dalam RUPS, ia menyerahkan hak dan wewenangnya kepada direksi Waskita Beton.

"Apabila diperlukan, saya bersedia membantu terkait dengan tugas-tugas selama di Waskita Beton sampai dengan tanggal keputusan RUPS yang menerima pengunduran diri saya," ungkapnya lagi.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: