Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Petugas Perbatasan Kanada: FBI Ngotot Banget Minta Hasil Interogasi Putri Miliarder China

Petugas Perbatasan Kanada: FBI Ngotot Banget Minta Hasil Interogasi Putri Miliarder China Kredit Foto: REUTERS/Jennifer Gauthier
Warta Ekonomi, Jakarta -

Biro Investigasi Federal (FBI) Amerika Serikat (AS) begitu gigih berusaha mengorek informasi tentang Kepala Keuangan Huawei, Meng Wanzhou--setelah penangkapan 'Putri Mahkota' miliarder China itu.

Begitulah kesaksian dari Kepala Operasional Penumpang Badan Layanan Perbatasan Kanada (CBSA) dalam persidangan ekstradisi Meng di Kanada, Rabu (9/12/2020) waktu setempat, dilansir dari Reuters, Kamis (10/12/2020).

"Atase hukum untuk FBI di Kanada sangat gigih meminta informasi interogasi CBSA terhadap Meng, serta riwayat perjalanannya di Kanada," kata Kepala Operasional Penumpang CBSA, Nicole Goodman.

Baca Juga: Baiknya Diapresiasi, China Terang-terangan Ingin Buka Hubungan Lagi dengan AS

Baca Juga: Mantap Jiwa! Habis Lepas Landas ke Bulan, China Kini Punya 'Matahari' Buatan

Lebih lanjut, dengan level jabatan saat ini, Goodman mengaku tak punya hak membagikan informasi interogasi putri miliarder China, Ren Zhengfei tersebut.

Ia berujar, "Saya tak akan pernah memberikan informasi ke FBI, pada level (jabatan) saya."

Sekadar informasi, penangkapan Meng telah berlangsung pada Desember 2018 di Bandara Vancouver, Kanada atas perintah AS. Ia menghadapi tuduhan penipuan bank yang berujung pelanggaran sanksi AS oleh Bank HSBC.

Tim kuasa hukum Meng berpikir kalau pihak berwenang AS dan Kanada bersekongkol sebelum menangkap Meng; melakukan investigasi lanjutan dari CBSA tanpa kehadiran pengacara Meng.

Di sisi lain, Jaksa Penuntut tetap kekeuh kalau penangkapan Meng dan investigasi CBSA itu sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Asal tahu saja, karena kasus penangkapan itu, hubungan China, AS, dan Kanada pun terkena dampaknya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna

Bagikan Artikel: