Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Restrukturisasi Manajemen, Induk Kredivo Garap 2 Pangsa Pasar Berbeda

Restrukturisasi Manajemen, Induk Kredivo Garap 2 Pangsa Pasar Berbeda Kredit Foto: Agus Aryanto
Warta Ekonomi, Jakarta -

FinAccel, induk perusahaan Kredivo, mengumumkan perombakan struktur manajemen yang mulai efektif pada Januari 2021.

Umang Rustagi selaku Wakil CEO FinAccel akan menduduki posisi sebagai CEO Kredivo. Di jajaran C-level, Umang akan berkolaborasi dengan Valery Crottaz selaku Chief Operating Officer (COO) dan Paramananda Setyawan sebagai Chief Data Officer (CDO).

Selain itu, Alie Tan selaku Chief Technology Officer (CTO) FinAccel akan menjabat sebagai CEO KrediFazz, unit bisnis baru yang beroperasi sebagai P2P lending di bawah FinAccel. Sedangkan, Akshay Garg yang saat ini menjabat sebagai CEO Kredivo, akan mengemban tanggung jawab baru sebagai Group CEO FinAccel yang akan memayungi dua unit bisnisnya, Kredivo dan KrediFazz.

Baca Juga: Kredivo Dorong Pengusaha Muda Pontianak Melek Keuangan Digital

Selain mengemban posisi di masing-masing unit bisnis FinAccel, Umang dan Alie tetap akan memegang tanggung jawab di induk perusahaan sebagai Deputy CEO dan CTO Grup FinAccel.

"Kini, baik Kredivo dan KrediFazz dapat fokus memperbesar skala bisnis, sementara Grup FinAccel dapat terus bergerak dan mengeksplorasi berbagai inovasi di area lainnya," kata Akshay, Umang, Alie, Valery, dan Paramananda bersama-sama dalam siaran persnya, Kamis (10/12/2020).

Di bawah struktur baru ini, kedua unit bisnis FinAccel memiliki fokus area dan pangsa pasar yang berbeda. Kredivo akan beroperasi dengan izin sebagai multifinance, sedangkan KrediFazz dengan izin P2P.

Selanjutnya, sebagai bagian dari restrukturisasi ini, brand P2P baru dari FinAccel, KrediFazz menargetkan peningkatan penyaluran kredit produktif dari sebesar 35% menjadi 50% dalam dua tahun ke depan. KrediFazz akan fokus melayani segmen masyarakat yang belum tersentuh akses keuangan dan kalangan ekonomi menengah ke bawah.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bernadinus Adi Pramudita
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: