Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ribuan Brimob Terjun Amankan Aksi 1812, Padahal Polisi Tegas Tak Mengizinkan!

Ribuan Brimob Terjun Amankan Aksi 1812, Padahal Polisi Tegas Tak Mengizinkan! Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ribuan personel Brimob dikerahkan untuk mengamankan aksi unjuk rasa yang akan digelar di Ibu Kota Jakarta pada hari ini, Jumat (18/12/2020). Setidaknya, ada 2.690 personel yang diterjunkan untuk mengawal demo terkait Habib Rizieq Shihab.

“Tambahan 2.690 personel ini dari bawah kendali operasi (BKO) Brimob Nusantara. Saat ini, mereka sudah sampai di Jakarta,” kata Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono, di Jakarta.

Menurut dia, personel Brimob tambahan yang didatangkan dari beberapa daerah ini akan melakukan pengamanan aksi demo yang digelar Anak NKRI di Istana Merdeka. Rencananya, demo dihadiri berbagai ormas seperti FPI, GNPF-Ulama dan PA 212 dengan tema ‘Tegakkan Keadilan, Selamatkan NKRI’.

Baca Juga: Aksi 1812, Kapolda Metro Jaya Ingatkan Klaster Tebet dan Petamburan

Tentu, Argo mengatakan Polri dengan tegas tidak mengeluarkan Surat Tanda Terima Pemberitahuan (STTP) atau izin aksi unjuk rasa tersebut. Karena, situasi sekarang masih dilanda pandemi COVID-19.

"Polri tak memberikan izin keramaian atau unjuk rasa karena pandemi COVID-19," kata dia.

Ia mengatakan Polri mengacu pada asas ‘salus populi suprema lex esto’ yakni keselamatan rakyat adalah hukum tertinggi. Untuk itu, masyarakat harus mematuhi protokol kesehatan COVID-19.

“Karena itu, kami tegas tidak mengeluarkan izin,” ujarnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: