Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Optimis 2021 Jadi Titik Balik, Fox Logger Targetkan Omzet Rp100 Miliar

Optimis 2021 Jadi Titik Balik, Fox Logger Targetkan Omzet Rp100 Miliar Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Tahun 2020 menjadi tahun yang berat bagi mayoritas perusahaan di Indonesia dan dunia. Tak terkecuali bagi Fox Logger. Secara agregat, nilai penjualan Fox Logger turun 30% pada tahun lalu.

Demikian diungkapkan Alamsyah Cheung, CEO Fox Logger dalam siaran media, baru-baru ini. Kendati demikian, dia meyakini tahun 2021 akan menjadi titik balik bagi Fox Logger. Perusahaan GPS tracker berbasiskan IoT (internet of things) ini menargetkan nilai penjualan mencapai Rp100 miliar pada tahun 2021.

Optimisme ini dibangun selain dari proyeksi ekonomi makro yang membaik sejalan dengan upaya pemulihan kesehatan nasional lewat program vaksinasi, juga strategi yang akan dijalankan Fox Logger. Khusus untuk proyeksi pertumbuhan ekonomi di 2021, sejumlah lembaga memberikan prediksi optimistis. 

World Bank, misalnya, pada 17 Desember 2020 memperkirakan ekonomi Indonesia bakal tumbuh positif 4,4 persen. Pertumbuhan ini, diyakini dipicu oleh sejumlah sektor, salah satunya adalah industri otomotif yang pada akhir 2020 sudah menunjukkan geliat perkembangan yang positif. Sejumlah perusahaan leasing bahkan sudah berani memberikan down payment murah kepada konsumen.

Baca Juga: PGN Group Tingkatkan Efisiensi Operasional Rantai Bisnis Subholding Gas

Sementara itu, Fox Logger sendiri terus mengembangkan strategi pertumbuhan organik agar kinerjanya membaik di tahun 2021. Fox Logger tak henti berupaya menggarap pasar korporasi dan mengintensifikasi pasar komersial individual. Untuk pasar korporasi, Fox Logger merencanakan terus merangkul sejumlah perusahaan finance dan leasing otomotif ternama di Tanah Air menjadi kliennya. 

“Hingga kini, kami sudah bernegosiasi dengan tiga perusahaan besar,” tandas Alamsyah dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (23/1/2021).

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: