Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sedih! Kata Bill Gates Negara Miskin Bakal Terlambat Dapat Vaksin Covid-19

Sedih! Kata Bill Gates Negara Miskin Bakal Terlambat Dapat Vaksin Covid-19 Kredit Foto: Reuters/Simon Dawson
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kesenjangan antara si kaya dan si miskin pun diprediksi oleh miliarder Bill Gates. Salah satu pendiri Microsoft ini memperkirakan bahwa negara miskin akan tertinggal enam hingga delapan bulan di belakang negara kaya dalam akses vaksin Covid-19.

Gates mengungkap bahwa peluncuran vaksin Covid-19 pertama memiliki masalah distribusi yang sulit.

"Setiap politisi berada di bawah tekanan untuk mengajukan tawaran agar negara mereka bisa berada di urutan atas dalam antrean (pasokan vaksin)," ujar Gates dalam wawancara dengan Reuters, sebagaimana dilansir di Jakarta, Kamis (28/1/21).

Baca Juga: Bill Gates Kaget dengan Teori Konspirasi tentang Dirinya, Katanya: Itu Gila dan Jahat!

Bill Gates, melalui yayasannya, Bill dan Melinda Gates telah berkomitmen sebesar USD1,75 miliar (Rp24,7 triliun) untuk tanggapan global terhadap pandemi Covid-19. Dana tersebut termasuk dana inisiatif berbagi vaksin, COVAX, yang dipimpin oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan didukung oleh sejumlah produsen vaksin.

COVAX ditargetkan akan memberikan 2,3 miliar dosis vaksin Covid-19 hingga akhir tahun. Vaksin yang dipimpin oleh GAVI ini akan mendistribusikan 1,8 miliar dosis vaksin ke negara-negara miskin secara gratis.

"Jumlah total dosis yang akan dimiliki GAVI (dan COVAX) pada paruh pertama tahun ini masih sangat sedang. Ya, mereka akan mendapatkan beberapa dosis, tetapi jika Anda membandingkan kapan mereka akan mencapai persentase cakupan yang sama dengan negara kaya, di situlah menurut saya enam sampai delapan bulan, berdasarkan skenario terbaik," kata dia.

Baca Juga: Anggaran Pilkada Serentak di Bali Capai Rp 456,9 Miliar Lebih

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: