Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kisah Sukses Crazy Rich Surabayan, Tung Desem Waringin Bangun Hotel Senilai Rp1,8 Triliun!

Kisah Sukses Crazy Rich Surabayan, Tung Desem Waringin Bangun Hotel Senilai Rp1,8 Triliun! Kredit Foto: Twitter/Strategi_Bisnis
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pengusaha Rico Huang pada tanggal 11 Mei 2019 mengunggah vlog bersama crazy rich Surabaya, Tung Desem Waringin yang membangun hotel bersama Hermanto Tanoko, konglomerat ternama Indonesia pemilik Tan Corp yang terkenal lewat Cat Avian.

Hotel bintang lima yang diresmikan pada 2018 ini telah dikunjungi oleh Presiden Joko Widodo hingga 3x beserta sederet menteri lainnya. Nama hotel tersebut adalah Vasa Luxury Hotel di Surabaya. Hotel ini merupakan hotel tertinggi di Jawa Timur yang memiliki landasan helikopter, kolam renang indoor hingga restoran Brazil. Hotel ini juga menjadi hotel lokal Indonesia yang dikelola langsung oleh orang-orang Indonesia.

Baca Juga: Tips Kaya dari Crazy Rich Surabaya Hermanto Tanoko, Jangan Cari Untung Tapi...

Tujuan hotel ini dibangun adalah karena Tung Desem Waringin ingin lebih dekat dengan para konglomerat Indonesia. Adapun nama Vasa sendiri berarti air yang diambil dari nama ayah Hermanto Tanoko.

Sementara itu, biaya pembangunan hotel di tanah seluas satu hektar ini yaitu Rp1,8 triliun. Hotel ini dibangun dengan tujuan menjadi hotel bintang lima kebanggaan Indonesia. Terlebih, Hermanto mengungkap bahwa hotel Vasa ini juga ditargetkan untuk bisa membuka cabang di kota-kota besar Indonesia sekaligus luar negeri.

Tung menjelaskan, saat menginap di Vasa hotel, Jokowi enggan menggunakan fasilitas Presidential Suite yang ditawarkan. Jokowi justru memilih kamar yang kelasnya berada di bawah Presidential Suite.

Permintaan Jokowi juga sempat membuat pemilik hotel bingung lantaran tawaran kamar tipe Presidential Suite ditolaknya karena Jokowi mengatakan ia tak biasa menggunakan kamar yang besar, karena itu ia memiliki kamar yang biasa.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: