Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bukan Kaleng-Kaleng! Bos BTN Bongkar Rahasia di Balik Lonjakan Laba Hampir 700%

Bukan Kaleng-Kaleng! Bos BTN Bongkar Rahasia di Balik Lonjakan Laba Hampir 700% Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) mencetak kenaikan laba bersih sebesar 665,71% hanya dalam waktu setahun. Desember 2019, laba bersih BTN hanya tercatat sebesar Rp209 miliar, sedangka pada Desember 2021 meroket jadi Rp1,60 triliun. Manajemen BTN mengatakan prestasi tersebut tidak lepas dari strategi yang diterapkan oleh perusahaan di tengah pandemi Covid-19

Plt. Direktur Utama BTN, Nixon LP Napitupulu, mengungkapkan bahwa ada lima strategi yang digencarkan BTN, yakni penerapan good corporate governance (DCG) secara maksimal, sentralisasi proses bisnis, penguatan permodalan dan pendanaan, meningkatkan kualitas kredit, dan memaksimalkan efisiensi. Bukan cuma itu, bisnis sektor perumahan yang bergerak positif juga turut menjadi faktor di balik lonjakan keuntungan perusahaan sepanjang tahun 2020.  Baca Juga: XL Axiata Gigit Jari, Hampir Setengah Keuntungan Perusahaan Amblas Saat Pandemi

"Tahun ini kami optimis dengan strategi tersebut beserta potensi di sektor properti Bank BTN akan mencetak laba bersih yang terus melaju positif," tegasnya pada Senin, 15 Februari 2021. Baca Juga: Bank Bukopin Sandang Nama Baru, Investor Asing Buru-Buru....

Asal tahu saja, sepanjang tahun 2020 BTN menyalurkan kredit sebesar Rp260,11 triliun, meningkat 1,68% daru tahun 2019 yang hanya Rp255,82 triliun. Kredit tersebut terdiri atas kredit perumahan dan kredit nonperumahan. 

Kredit pemilikan rumah (KPR) subsidi BTN mengalami kenaikan 8,63% secara tahunan menjadi Rp120,72 triliun. Secara keseluruhan, kredit perumahan BTN meningkat 2,29% menjadi Rp234,78 triliun per Desember 2020. Sejalan dengan itu, BTN menyalurkan kredit nonperumahan sebesar R25,32 triliun pada tahun 2020. Rasio Non Performing Loan (NPL) net Bank BTN tercatat sebesar 2,06%.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: