Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dari Vaksinasi sampai Bansos, Inilah 3 Kunci Sukses Pemulihan Ekonomi 2021

Dari Vaksinasi sampai Bansos, Inilah 3 Kunci Sukses Pemulihan Ekonomi 2021 Kredit Foto: Antara/Aditya Pradana Putra
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wakil Menteri BUMN I Pahala Mansury mencatat tiga kunci sukses pemulihan ekonomi nasional (PEN) 2021. Pahala mengungkap ada tiga aspek yang diharapkan dapat mendorong perubahan ekonomi Indonesia di tengah pandemi Covid-19.

Pertama adalah intervensi pemerintah di sektor kesehatan. Dalam proses ini, salah satu instrumen pemerintah adalah melakukan vaksinasi kepada 70% dari total penduduk Indonesia.

Baca Juga: West Java Calendar of Event 2021 Bakal Dongkrak Ekonomi Kreatif Jabar

"Pertama, krisis ekonomi yang terjadi saat ini disebabkan karena adanya kondisi krisis kesehatan, sehingga mau tidak mau harus dilakukan intervensi juga di sektor kesehatan, termasuk bagaimana Indonesia bisa melakukan vaksinasi terhadap kurang lebih 181 juta penduduk Indonesia," ujar dia, Kamis (4/3/2021).

Intervensi pemerintah di sektor kesehatan juga dilakukan melalui 3M dan 3T. Dimana, masyarakat diajak untuk menjalankan protokol kesehatan memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan (3M) sambari pemerintah melakukan praktik tracing, testing, treatment (3T).

"Bagaimana ekonomi bisa berlangsung meskipun ada pengetatan protokol 3M dan 3T, serta intervensi lainnya. Termasuk bagaimana kita juga bisa melakukan testing dan tracing yang lebih baik lagi sehingga memungkinkan adanya penanggulangan pandemi Covid-19 agar lebih terarah," kata dia.

Kedua, pemerintah melalui program PEN mendorong daya beli masyarakat agar kembali pulih. Serta memberikan stimulus bagi bisnis UMKM dan korporat. Program PEN tersebut akan ditujukan agar terlaksananya percepatan penyerapan tenaga kerja.

Adapun program yang dimaksud adalah insentif usaha dengan alokasi anggaran sebesar Rp53,86 triliun. Program ini terdiri atas, PPH Pasal 21 DTP, pembebasan PPH 21 impor, pengembalian pendahuluan PPN, PPh final DTP UMKM, pengurangan anggaran PPh badan, PPN tidak dipungut KB/KITE, serta insentif bea masuk.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: