Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Babak Prahara Demokrat Berlanjut, Pasukan Jenderal Moeldoko Mencontoh Fahri Hamzah

Babak Prahara Demokrat Berlanjut, Pasukan Jenderal Moeldoko Mencontoh Fahri Hamzah Kredit Foto: Antara/Endi Ahmad

Apa babak selanjutnya? Max menyebut, pihaknya akan membawa ke jalur pengadilan. Baik di Pengadilan Negeri (PN) maupun di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN). "Kita masih punya peluang untuk bicara di pengadilan," sebut dia.

Mantan Anggota DPR 2 periode dari Partai Demokrat ini mengakui kekalahan mereka di Kemenkumham. Kekalahan itu baginya adalah modal penting untuk bangkit meraih kemenangan. "Orang yang menang adalah yang pernah mengalami kekalahan dan bangkit lagi untuk mencapai kemenangan," ucap Max.

Baca Juga: Demokrat Kubu Moeldoko K.O, Marzuki Alie Malah Kegirangan, Lho Kok?

Lalu, bagaimana nasib Moeldoko? Pengamat politik Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Siti Zuhro menyebut, dari sisi pemerintahan, posisi Moeldoko sebagai Kepala Staf Kepresidenan menjadi di ujung tanduk. Sebab, Moeldoko tidak melapor kepada Jokowi soal keikutsertaan di KLB. 

Namun, dari sisi politik, Moeldoko Cs belum tamat. Mereka bisa saja mendirikan partai sendiri. “Seperti yang dilakukan Fahri Hamzah dan Anis Matta dengan Partai Gelora," ucapnya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: