Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Alasan Marcell Siahaan Pilih Agama Islam dalam Pencapaian Spiritualnya

Alasan Marcell Siahaan Pilih Agama Islam dalam Pencapaian Spiritualnya Kredit Foto: Antara/Galih Pradipta
Warta Ekonomi, Jakarta -

Penyanyi Marcell Siahaan mengungkapkan perjalanan spiritualnya hingga menjadi seorang mualaf dalam video bersama Daniel Mananta yang diunggah di kanal YouTube.

Pelantun "Semusim" ini menuturkan dirinya terus mencari cara agar bisa dekat dengan Sang Pencipta serta mendapatkan kedamaian karena yakin Tuhan takkan pernah meninggalkan ciptaan-Nya. Dia menganalogikan setiap manusia mencari "jembatan" untuk bisa berkomunikasi dan dekat dengan Tuhan.

"Gue suka dengan menyukai kata 'jembatan' karena dia berpendapat setiap orang sedang mencari 'jembatan' agar bisa berkomunikasi dengan Yang Maha Esa," kata Marcell yang pernah memeluk keyakinan Kristen dan Budha.

Islam bukan hal yang asing bagi Marcell karena sejak kecil dia suka menonton berbagai acara keagamaan di televisi. Bahkan, dia mengaku Musabaqah Tilawatil Quran, perlombaan membaca Al-Quran, sebagai salah satu acara favoritnya.

Ketika kecil, dia sering duduk di samping orang yang sedang shalat dan memperhatikan segala sesuatunya. Dia juga belajar dari sang istri, Rima Melati Adams. Marcell, yang sejak lama terbiasa dengan keberagaman, melihat eratnya keluarga muslim sang istri di Singapura dan Malaysia.

Ketika ditanya Daniel mengapa Marcell menjadi seorang muslim, dia menjawab, "Gue nyaman, gue senang, gue yakin bahwa segala sesuatu harus ada titiknya dan gue merasa gua bisa jadi berbuat banyak hal."

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: