Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Biden Jelaskan Kondisi Hangatnya Hubungan: Tuan Putin, Kami Tak Mencari Konflik dengan Rusia

Biden Jelaskan Kondisi Hangatnya Hubungan: Tuan Putin, Kami Tak Mencari Konflik dengan Rusia Kredit Foto: AFP/JIJI
Warta Ekonomi, Washington -

Presiden Amerika Serikat (AS) , Joe Biden mengatakan bahwa pihaknya tidak pernah memiliki keinginan untuk berkonflik dengan Rusia. Dia percaya kedua negara dapat bekerja sama, di mana kepentingan mereka bertemu.

Biden menuturkan, meskipun AS tidak ingin berkonflik dengan Rusia, tapi aksi-aksi Moskow dianggap bermusuhan dan ada konsekuensi serius dari hal itu.

Baca Juga: Rezim Biden Mulai Tarik Seluruh Pasukan Amerika dari Afghanistan

"Berkenaan dengan Rusia, saya menjelaskan kepada Presiden Rusia, Vladimir Putin bahwa meskipun kami tidak mencari eskalasi, tindakan mereka memiliki konsekuensi," kata Biden, seperti dilansir Sputnik pada Jumat (30/4/2021).

"Tapi, kami juga bisa bekerja sama jika itu untuk kepentingan bersama. Seperti yang kami lakukan saat memperpanjang Perjanjian New START Baru senjata nuklir - dan saat kami berupaya mengatasi krisis iklim," sambungnya.

Ketegangan meningkat antara Washington dan Moskow, menyusul laporan intelijen AS yang menuduh intelijen Rusia berada di belakang peretasan terhadap sistem teknologi informasi AS dan menuduh Moskow ikut campur dalam pemilu 2020.

Pada bulan April, pemerintahan Biden menjatuhkan sanksi pada 32 entitas dan individu Rusia atas tuduhan ini dan tindakan bermusuhan lainnya terhadap kepentingan AS. Moskow membantah tuduhan itu.

Kementerian Luar Negeri Rusia mengumumkan tindakan pembalasan. Salah satu aksi balasan rusia adalah pengusiran secara proporsional terhadap staf misi diplomatik AS. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: