Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tanah Abang Membludak Jelang Lebaran, Apa Reaksi Polda Metro?

Tanah Abang Membludak Jelang Lebaran, Apa Reaksi Polda Metro? Kredit Foto: Antara/Galih Pradipta
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus minta masyarakat untuk mencari lokasi alternatif belanja lebaran selain Pasar Tanah Abang usai lonjakan pengunjung yang sangat besar di akhir pekan ini.

"Sebaiknya mencari alternatif pusat perbelanjaan lain karena kita ketahui beberapa tempat seperti Tanah Abang, Thamrin City cukup padat masyarakat yang berbelanja," kata  di Pasar Tanah Abang, Minggu.

Imbauan itu disampaikan demi menghindari terjadinya kerumunan dan penyebaran COVID-19.

Sementara itu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebutkan terjadi lonjakan pengunjung lebih dari dua kali lipat di Pasar Tanah Abang pada akhir pekan ini.

"Hari Sabtu terjadi lonjakan jumlah pengunjung yang sebelumnya 35 ribu jadi 87 ribu dan hari ini data sementara diperkirakan sekitar 100 ribu pengunjung," kata Anies di Pasar Tanah Abang.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: