Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dulu Bareng-bareng Bikin PayPal, Peter Thiel Kini Jadi 'Rival' Elon Musk

Dulu Bareng-bareng Bikin PayPal, Peter Thiel Kini Jadi 'Rival' Elon Musk Kredit Foto: REUTERS/Mike Segar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Salah satu pendiri Palantir, Peter Thiel, telah berinvestasi pada sebuah perusahaan yang menempatkan chip komputer ke dalam kepala orang-orang seperti bisnis Neuralink yang dimiliki Elon Musk.

Peter Thiel adalah investor awal Facebook yang juga salah satu pendiri PayPal dengan Elon Musk pada tahun 1998. Kini, Thiel mendukung perusahaan bernama Blackrock Neurotech dalam putaran pembiayaan USD10 juta (Rp143 miliar).

Baca Juga: Saham Tesla Anjlok Dalam-dalam, Kekayaan Elon Musk Terkikis Kena Imbasnya!

Dilansir dari CNBC International di Jakarta, Kamis (20/5/21) Blackrock Neurotech didirikan pada tahun 2008 dan berkantor pusat di Salt Lake City, Utah. Blackrock telah menjual perangkat keras dan perangkat lunak kepada komunitas penelitian ilmu saraf selama lebih dari satu dekade.

CEO Blackrock Neurotech, Marcus Gerhardt mengatakan bahwa mereka optimis pada bisnisnya, terlebih karena mereka sudah memperoleh keuntungan sejak tahun 2015.

“Kami mencapai tahap pada tahun 2020, di mana kami tidak dapat mengambil semua kontrak sehingga kami sadar bahwa kami membutuhkan modal eksternal untuk melakukan itu,” ujarnya.

Blackrock Neurotech memiliki 88 staf yang mengerjakan perangkat antarmuka otak-komputer (BCI) miliknya sendiri. Akibatnya, ia akan bersaing dengan Neuralink milik Elon Musk yang berdiri pada 2016 di San Francisco.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: