Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Wacana Jokowi 3 Periode, Bos PDIP Blak-blakan: Tak Elok...

Wacana Jokowi 3 Periode, Bos PDIP Blak-blakan: Tak Elok... Kredit Foto: Viva
Warta Ekonomi -

Wacana jabatan tiga periode Joko Widodo, semakin mencuat ke publik. Terlebih lagi usai lahirnya Jokowi-Prabowo (Jokpro) untuk Pilpres 2024. Sementara konstitusi RI yakni UUD 1945, jelas membatasi jabatan Presiden dan Wakil Presiden untuk maksimal dua periode.

Ketua DPP PDI Perjuangan, Ahmad Basarah mengatakan partainya tidak mau mempermainkan konstitusi dengan memaksakan Jokowi kembali maju. Menurut dia, tidak elok konstitusi dipermainkan hanya untuk kepentingan perorangan.

“Saya kira sangat tidak eloklah bahwa konstitusi kita dipermainkan hanya untuk kepentingan orang perorang saja,” kata Basarah dikutip dari Youtube SMRC (Saiful Mujani Research and Consulting) pada Senin, 21 Juni 2021.

Baca Juga: Masukan Berkelas Pengamat untuk Jokowi, Isinya Bikin Syok!

Baca Juga: Pengamat CISA Bongkar Sukarelawan Jokowi-Prabowo, Ternyata Oh Ternyata...

Wakil Ketua MPR ini juga menjelaskan, Jokowi sudah bolak-balik menegaskan tidak berpikir untuk bisa menjadi Presiden Republik Indonesia tiga periode. Bahkan, Jokowi membuat ungkapan satire terkait orang-orang yang memunculkan gagasan tiga periode.

“Kalau kita lihat subjeknya dalam hal ini Pak Jokowi, bolak-balik beliau mengatakan tidak berpikir untuk bisa menjadi presiden tiga periode. Bahkan, beliau membuat ungkapan satire yakni mau cari muka, mau menampar muka saya dan ingin menjerumuskan saya,” ujar Basarah.

Dengan begitu, Basarah mengatakan jika Jokowi sebagai subjek sudah tidak mau maka PDI Perjuangan yang diketuai oleh Megawati Soekarnoputri juga tidak menginginkan konstitusi diubah hanya untuk kepentingan tersebut.

“Konstitusi itu harusnya diproyeksikan untuk kepentingan bangsa yang lebih besar, visioner dan sebagainya,” katanya.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: