Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jokowi Blusukan ke Sunter Malam-Malam, Ini Respons Pengamat Politik

Jokowi Blusukan ke Sunter Malam-Malam, Ini Respons Pengamat Politik Kredit Foto: Instagram/Joko Widodo
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi kawasan Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Kamis (15/7) malam. Kegiatan kunjungan dalam membagikan sembako dan paket obat itu Jokowi kabarkan sendiri via akun Instagram-nya.

"Sayang waktu terbuang bagi seorang presiden hanya untuk blusukan sambil membagikan sembako dan paket obat," kata Jamiluddin kepada JPNN.com, Jumat (16/7).

Baca Juga: Azab Tuhan Dibawa-bawa, Terus Minta Pak Jokowi Tobat, Dokter Lisa Langsung Diteriaki Ferdinand Dong

Alih-alih blusukan itu, Jamiluddin menyarankan presiden untuk menggunakan waktu seefisien mungkin, Sebab menerut dia, yang lebih penting dipikirkan Jokowi saat ini adalah menciptakan kebijakan strategis. Sebab, kondisi negara di tengah pandemi Covid-19 ini berjalan ke arah yang mengkhawatirkan.

Menurut mantan dekan Fakultas Ilmu Komunikasi IISIP meminta Jokowi untuk meningkatkan fasilitas kesehatan.

Dengan begitu, distribusi obat-obatan ke masyarakat bisa berjalan lebih baik. Hal lain yang harus dilakukan Jokowi adalah memastikan masksimalnya  sistem komunikasi antara daerah dan pusat di tengah pandemi ini.  Mantan Wali Kota Solo itu juga diminta menggunakan kewenangannya sebagai preiden untuk berperan lebih dalam mengomndoi penanganan Covid-19.

"(Dengan) kewenanganan yang luar biasa itu presiden dapat menata sistem berbagai bidang di tanah air," ucap Jamiluddin.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajria Anindya Utami

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: