Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Maybank Indonesia Salurkan Bantuan Alkes untuk Penanganan Covid-19

Maybank Indonesia Salurkan Bantuan Alkes untuk Penanganan Covid-19 Kredit Foto: Maybank Indonesia
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bank Maybank Indonesia Tbk. melalui program Maybank Berbagi kembali menyalurkan bantuan guna mendukung upaya penanggulangan pandemi Covid-19 di Indonesia.

Aksi bantuan ini merupakan wujud kepedulian Maybank Indonesia terkait lonjakan jumlah kasus Covid-19 yang terjadi di beberapa wilayah di tanah air dalam beberapa bulan terakhir.

Baca Juga: Belum Bisa Move On, Laba Bersih Maybank Indonesia Tergerus 37% di Semester I-2021

Maybank Indonesia menyalurkan alat kesehatan yang bermanfaat untuk pemulihan pasien Covid-19 dan sebagai sarana perlindungan diri bagi tenaga kesehatan (Nakes). Sebanyak 25 rumah sakit pemerintah dan swasta yang tersebar di 11 provinsi di Indonesia akan menerima penyaluran bantuan alat kesehatan (alkes) Maybank Indonesia.

Adapun pengadaan dan penyaluran bantuan Maybank Indonesia dilaksanakan melalui kemitraan dengan Benih Baik, dengan menyalurkan alkes, berupa oximeter, tensimeter, multivitamin, hazmat microporous, masker N95, protective gown, face shield dan safety goggles.

Selain itu, Maybank Indonesia melalui Dana Kebajikan yang dikelola oleh Unit Usaha Syariahnya bekerjasama dengan Aksi Cepat Tanggap (ACT) melalui program ACT Care for Humanity dalam menyalurkan bantuan alat kesehatan berupa 190 unit tabung oksigen beserta pengisian ulang (refill).

Keseluruhan total bantuan yang disalurkan Maybank Indonesia melalui ACT dan Benih Baik mencapai Rp1,7 miliar. Presiden Direktur Maybank Indonesia, Taswin Zakaria, mengungkapkan keprihatinannya atas kondisi penyebaran Covid-19 di Indonesia akhir-akhir ini, yang masih ditandai dengan tingginya jumlah kasus positif Covid-19.

“Untuk mengatasi pandemi dan kembali menjadi bangsa yang sehat dan bebas Covid-19 dibutuhkan peran dan kepedulian dari berbagai pihak untuk ikut ambil bagian secara aktif dalam menanggulangi pandemi,” ucapnya.

Sementara itu Pendiri BenihBaik.com, Andy F. Noya, mengungkapkan pihaknya sangat mengapresiasi bentuk kepedulian Maybank Indonesia dengan bersedia memberikan bantuan berupa fasilitas kesehatan untuk menunjang tugas penanggulangan Covid-19

“Penyediaan alat kesehatan, termasuk diantaranya multivitamin akan sangat bermanfaat bagi kesehatan para nakes yang akan disalurkan ke berbagai rumah sakit di Indonesia sesuai prioritas kebutuhan berdasarkan laporan lapangan yang kami terima dan ketahui,” jelasnya.

Presiden Aksi CepatTanggap (ACT), Ibnu Khajar mengatakan  bantuan berupa tabung oksigen dan pengisian ulangnya ini diharapkan dapat meringankan beban para pasien Covid-19 yang kini masih dalam perawatan.

“Tabung oksigen ini nantinya akan kami distribusikan ke beberapa rumah sakit rujukan, serta untuk mendukung program Humanity Medical Service,” jelasnya.

Ia menambahkan kepada masyarakat yang mengalami kesulitan untuk mendapatkan akses layanan rumah sakit, bisa menghubungi ACT untuk mendapatkan bantuan seperti layanan konsultasi dokter, penyediaan obat-obatan, layanan home care, dan, termasuk juga layanan peminjaman tabung oksigen secara gratis.

Sebelumnya di awal 2020, Maybank Indonesia dan UUS Maybank melalui inisiatif  My Care for You and Me Bank telah menyalurkan bantuan alat kesehatan berupa 1.100 APD kepada 38 rumah sakit yang tersebar di Indonesia, dari Aceh hingga Papua.

Selain itu Bank juga menyalurkan 2.000 paket sembako kepada masyarakat yang terdampak pandemi di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Baca Juga: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Alfi Dinilhaq

Bagikan Artikel: