Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sinar Mas Land Pertemukan Mahasiswa dengan Perusahaan Teknologi melalui Digital Hub Goes To Campus

Sinar Mas Land Pertemukan Mahasiswa dengan Perusahaan Teknologi melalui Digital Hub Goes To Campus Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sinar Mas Land melalui Digital Hub sukses menyelenggarakan kegiatan Digital Hub Goes To Campus yang diikuti 900 mahasiswa dari Universitas Multimedia Nusantara, Universitas Indonesia, Universitas Prasetiya Mulya, dan Universitas Bina Nusantara.

Kegiatan tersebut merupakan acara yang digagas Sinar Mas Land sejak 2018 untuk memberikan pelatihan serta informasi terbaru seputar perkembangan, strategi dan ekosistem industri digital di Indonesia.

Baca Juga: Sinar Mas Land Resmikan Kemitraan Strategis dengan JD.ID, Kembangkan Ruang Ritel

Acara ini diselenggarakan mulai dari 24 Juli-21 Agustus 2021 melalui platform webinar dengan pembicara dari Sirclo, Ruang Guru, Founders Live, Amazon Web Services (AWS), hingga Facebook Indonesia. Google yang merupakan situs web terbesar di dunia juga turut mengikuti acara ini dengan Bangkit, program pengembangan karier bagi mahasiswa Indonesia.

Rangkaian acara ini dimulai dengan webinar pertama bertema Industry Insight at Pandemic yang diikuti dengan topik berikutnya Life after Graduation. Selanjutnya acara tersebut mengupas tema The Right Ecosystem, Readiness for Global Tech Disruption, dan Collaboration, Excellent and Persistence sebagai tema penutup kegiatan ini.

“Digital Hub Goes To Campus memberi kami kesempatan untuk bertatap muka dengan mahasiswa yang sangat memerlukan informasi terkini dan kiat untuk bersaing dalam bidang teknologi digital.” ujar Dora Songco, Product Marketing Manager Google.

Chief Digital Tech Ecosystem & Development Sinar Mas Land, Irawan Harahap, sangat mengapresiasi antusiasme ratusan mahasiswa yang telah mengikuti kegiatan Digital Hub Goes To Campus.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajria Anindya Utami

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: