Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

SIG Gelontorkan Dana Rp1,36 Miliar, Ternyata Oh Ternyata untuk Program..

SIG Gelontorkan Dana Rp1,36 Miliar, Ternyata Oh Ternyata untuk Program.. Kredit Foto: Taufan Sukma
Warta Ekonomi, Surabaya -

PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) gelontorkan dana Rp1,36 miliar untuk bantuan pembangunan sarana pendidikan, sarana umum dan sarana ibadah di Kabupaten Situbondo dan Kabupaten Bondowoso dalam program SIG Peduli

General Manager of CSR SIG, Edy Saraya mengatakan, di saat masa pandemi Covid-19, pihaknya berupaya terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat. Pemberian bantuan pembangunan sekolah ini merupakan wujud kepedulian dan peran aktif Perusahaan dalam meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Situbondo dan Bondowoso.  Baca Juga: Aktif Tanggulangi Covid-19, SiCepat Diganjar Penghargaan Top CSR Of The Year

“Melalui bantuan ini diharapkan dapat bermanfaat untuk menunjang proses belajar mengajar dan mampu mendukung sekolah dalam memberikan lingkungan belajar yang aman dan nyaman bagi para peserta didik”, terang Edy Saraya dalam keterangan resminya di Surabaya, Jumat (27/8/2021).

Lebih lanjut, Edy Saraya mengatakan, selain sarana pendidikan, SIG juga peduli terhadap peningkatan kualitas kesehatan terutama dimasa pandemi, melalui pemberian bantuan pembangunan MCK.  Baca Juga: Pekan CSR WIKA 2021 Serahkan Bantuan Gerobak UMKM & Alkes Terpadu bagi Penyandang Disabilitas

“Selain itu kami juga memberikan bantuan perbaikan masjid untuk peningkatan fasilitas ibadah agar memadai terutama dengan diberlakukan prosedur kesehatan dalam beribadah”, sambungnya.

Sementara itu, ketua pengurus Yayasan Hidayatullah, Beni Kurniawan  yang mewakili para penerima bantuan mengatakan, sangat bersyukur dengan adanya bantuan pemasangan paving halaman sekolah sepanjang 1.250 meter. 

“Bantuan tersebut sangat dibutuhkan bagi siswa dan guru terutama dimasa penghujan datang. Setiap kali turun hujan, halaman sekolah kami selalu tergenang air sehingga aktifitas guru dan siswa terganggu. Dalam proses perbaikannya, sekolah juga melibatkan masyarakat sekitar dan wali murid, sehingga dapat memberi penghasilan tambahan bagi mereka,” ungkap Beni.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Mochamad Ali Topan
Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: