Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apa Itu Protokol Humas?

Apa Itu Protokol Humas? Kredit Foto: Unsplash/Rawpixel
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketika kebanyakan orang berbicara tentang siaran pers, masih sangat sedikit pelaku usaha yang mempertimbangkan penggunaan protokol yang sesuai, dan bahkan lebih sedikit lagi yang benar-benar memilikinya. Apakah Anda tahu apa itu protokol humas dan cara membuat protokol humas untuk melakukan kampanye pemasaran yang sukses? Simak terus selengkapnya berikut ini.

Apa Tujuan dari Protokol Humas?

Tujuan dari protokol humas adalah untuk menginformasikan kepada masyarakat umum tentang kebijakan suatu lembaga dan manfaatnya bagi masyarakat, serta menyampaikan pendapat publik kepada pengelola lembaga dengan menyediakan komunikasi yang sistematis.

Baca Juga: Apa Itu Storyboard?

Selain itu, Humas juga bertujuan untuk menciptakan citra positif di masyarakat umum, menjamin kelangsungan citra ini, meningkatkan prestise organisasi dan memberikan kepercayaan dan dukungan kepada organisasi tersebut.

Bagaimana Cara Membuat Protokol Humas?

Salah satu bentuk dari Public Relations atau Humas adalah siaran pers. Press release atau siaran pers bukan hanya tentang penulisan yang baik, melainkan juga melibatkan perencanaan yang baik. Membuat protokol menjadi bagian penting dalam menjangkau media jika Anda akan menggunakan siaran pers. Sebuah protokol akan membantu Anda menulis siaran pers yang mampu mencapai target Anda secara efektif. Di antara beberapa aspek yang perlu dipertimbangkan, Anda perlu menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut ini:

1. Kepada siapa press release ini ditujukan?

Ini adalah salah satu pertanyaan yang paling penting untuk dijawab. Karena siaran pers tidak pernah digunakan sebagai bagian dari SEO, Anda harus fokus pada siapa saja orang yang Anda coba pengaruhi, atau informasikan dengan siaran pers ini? Setelah itu, kita bisa lanjutnya ke pertanyaan kedua.

2. Apa yang ingin Anda capai?

Setelah mengidentifikasi target audiens bisnis Anda, selanjutnya adalah tetapkan tujuan yang jelas. Apa ROI yang ingin Anda lihat sebagai hasil dari jangkauan media Anda? Apa untuk mendapatkan lebih banyak pelanggan bagi startup Anda? Atau presensi brand yang lebih baik untuk suatu acara? Brand awareness? Peningkatan penjualan? Anda perlu menetapkan tujuan yang tepat dan menyusun pesan yang baik untuk dapat mencapainya.

3. Apa pesan utamanya?

Siaran pers umumnya sangat singkat, karena itu, Anda seharusnya hanya fokus pada satu pesan utama. Pesan tersebut harus dengan jelas menyatakan tujuan utama Anda, dan harus sesuai untuk target audiens bisnis Anda, sambil membantu mencapai ROI yang telah ditargetkan.

Apa Saja yang Anda Butuhkan dalam Menunjang Protokol Humas?

Jika sudah menyusun protokol humas, Anda perlu memerhatikan ketiga hal berikut ini untuk menunjang kegiatan press release bisnis Anda.

Juru bicara

Jika Anda ingin menunjuk seseorang dalam siaran pers Anda, pastikan dia juga harus siap untuk menindaklanjuti dengan media untuk melakukan wawancara, interview, dan sebagainya. Pastikan bahwa orang ini telah diberi pengarahan yang baik tentang tujuan siaran pers beserta risikonya. Jika orang yang ditunjuk dalam press release sedang tidak hadir, siapkan orang lain.

Media kit

Anda perlu melengkapi siaran pers Anda dengan materi yang mampu mem-back up dan mendukung cerita Anda. Lengkapi siaran pers Anda dengan media kit yang baik, seperti studi kasus dan data yang relevan.

Melakukan sesi foto

Siapkan juru bicara Anda untuk melakukan sesi foto bersama media, atau siapkan gambar yang cukup untuk dikirim ke jurnalis jika mereka memintanya. Idealnya, Anda akan mengirimkan beberapa gambar dalam siaran pers Anda, atau media kit, tetapi sering kali jurnalis akan senang dengan materi yang eksklusif.

Protokol Humas Anda belum siap tanpa sedikit perencanaan. Bersikap realistis dan sadar akan jadwal media, dan buat kalender rilis media, terutama jika Anda memiliki press releaseĀ  untuk ditindaklanjuti, atau ingin mengirim berita terbaru dari perusahaan, dan lainnya. Cobalah untuk mengidentifikasi hari terbaik untuk mengirim berita dari organisasi Anda. Identifikasi media yang benar tertarik untuk menerima berita dari perusahaan Anda. Itu menjadi hal yang lebih baik untuk mengirimkan siaran pers Anda kepada mereka yang mungkin lebih tertarik, daripada menargetkan semua publikasi di semua media.

Baca Juga: Tegas! Bule Inggris Eks Napi Narkoba Diusir dari Bali

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Patrick Trusto Jati Wibowo
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: