Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apa Itu Iklan Videotron?

Apa Itu Iklan Videotron? Kredit Foto: Antara/Wahyu Putro A
Warta Ekonomi, Jakarta -

Mungkin sebagian besar dari kita sudah mengenal iklan videotron. Jenis iklan yang satu ini dapat kita temui di berbagai ruas jalanan. Hampir di setiap sudut jalan raya terdapat layar besar yang menayangkan iklan elektronik, biasanya berbentuk video. Iklan ini disebut sebagai iklan videotron.

Di era modern ini persaingan semakin ketat, termasuk juga persaingan dalam penjualan barang dan layanan jasa. Kini, konsumen juga lebih selektif dan lebih memilih saat melakukan transaksi yang dapat memenuhi kebutuhannya dengan kualitas terbaik dengan harga yang terbaik pula. Iklan videotron mampu menjadikan produk atau layanan yang Anda tawarkan menjadi pusat perhatian publik, karena iklan ini mencangkup audiens dalam skup yang lebih luas.

Baca Juga: Apa Itu Iklan Baris?

Mengenal Apa Itu Iklan Videotron Beserta Manfaatnya

Videotron merupakan iklan elektronik yang memanfaatkan teknologi Light-Emitting Diode (LED). LED akan mengubah energi listrik menjadi cahaya menggunakan semikonduktor. Videotron mampu menampilkan gambar bergerak ketimbang billboard biasa, sehingga materi iklan yang ditampilkan lebih menarik perhatian audiens.

Billboard telah ada sejak lama sekali. Anda mungkin berpikir jenis iklan ini sudah kuno, tetapi ternyata iklan outdoor sebenarnya lebih dari itu. Berkat adanya teknologi baru, perusahaan mampu membuat papan reklame dari gambar cetak statis hingga ke layar video yang dinamis.

Bahkan di tengah kejenuhan iklan di dunia modern, iklan videotron ternyata terbukti masih sangat efektif. Faktanya, sebuah studi Nielsen menemukan bahwa lebih dari 55% pengendara yang melihat iklan videotron masih dapat mengingat pesan pemasaran secara spesifik.

Jika Anda mengadopsi jenis iklan ini, maka Anda akan mendapatkan hasil yang lebih baik. Menurut Intel, konten animasi rata-rata menerima 5 kali lebih banyak penonton daripada konten statis. Plus, audiens akan lebih lama memperhatikan iklan tersebut.

Tips Membuat Iklan Videotron

Kebanyakan orang tidak berkeliaran untuk menonton iklan videotron. Mereka melihat video Anda saat dalam perjalanan ke kantor, mengantar anak-anak ke sekolah, atau berjalan untuk bertemu teman di kedai kopi. Anda hanya memiliki beberapa detik untuk menarik perhatian mereka.

Sebagai aturan umum, semakin pendek video, maka akan semakin baik. Sebuah studi oleh DS-IQ menemukan bahwa video berdurasi sekitar 15 detik mampu meningkatkan penjualan lebih dari 50% jika dibandingkan dengan video berdurasi 30 detik. Hal itu karena kebanyakan orang tidak akan menunggu hanya untuk menonton video pemasaran Anda.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Patrick Trusto Jati Wibowo
Editor: Alfi Dinilhaq

Bagikan Artikel: