Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apa Itu Perputaran Aset?

Apa Itu Perputaran Aset? Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Perputaran aset adalah suatu kegiatan yang menjadikan aset memiliki nilai lebih atau mampu menghasilkan pendapatan bagi pemiliknya. Rasio perputaran aset mencerminkan seberapa baik aset dalam menghasilkan pendapatan.

Sehingga, semakin besar rasio perputaran aset, berarti aset semakin baik, karena itu berarti aset semakin produktif menghasilkan pendapatan. Perputaran aset digunakan sebagai ukuran efisiensi bisnis perusahaan.

Sebaliknya, jika perusahaan mempunyai tingkat perputaran aset yang rendah, berarti perusahaan tersebut kurang efisien dalam mengelola aset untuk menghasilkan pendapatan.

Baca Juga: Apa Itu Pusat Laba?

Karena itu, untuk mengukur hal tersebut biasanya perusahaan menghitung dalam rumus rasio perputaran aset, sebagai berikut:

Perputaran aset = Total Penjualan : ({Aset awal + Aset Akhir):2}

Biasanya rasio perputaran aset ini dihitung dalam kurun waktu satu tahun. Semakin tinggi nilai rasio ini, semakin baik kinerja perusahaan, karena nilai rasio yang tinggi mengimplikasikan perusahaan menghasilkan lebih banyak pendapatan.

Rasio perputaran aset juga cenderung lebih tinggi pada sektor tertentu. Seperti perusahaan ritel dan kebutuhan rumah tangga, sektor ini memiliki aset yang relatif lebih kecil tetapi mempunyai volume penjualan yang tinggi, sebagai implikasinya memiliki nilai tertinggi dalam penilaian perputaran aset. Sebaliknya, perusahaan di sektor penyedia energi dan properti memiliki nilai aset yang besar tapi nilai perputaran aset yang kecil.

Karena itu, bandingkanlah perusahaan di sektor yang sama untuk melihat rasio perputaran aset yang sehat. Investor harus meninjau tren rasio perputaran aset dari waktu ke waktu untuk menentukan apakah penggunaan aset meningkat atau memburuk.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: