Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Anies Baswedan: Kalau Tak Mau Dikritik, Urus Burung Saja di Rumah!

Anies Baswedan: Kalau Tak Mau Dikritik, Urus Burung Saja di Rumah! Kredit Foto: Instagram/Anies Baswedan
Warta Ekonomi, Jakarta -

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut, jika sudah terjun ke dunia politik dan pejabat publik, seseorang harus siap dengan segala kritik. Menurutnya, pejabat publik harus siap menjadi kotak pos kritik dalam segala urusan.

"Ini paket kalau berada di wilayah publik harus siap menjadi kotak pos kritik semua urusan. Datang di pertemuan apapun itu harus siap mendengar keluhan. Karena ya inilah paket berada di wilayah publik," kata Anies dalam workshop Partai Amanat Nasional (PAN) yang dikutip dari kanal YouTube PAN, Kamis, 7 Oktober 2021.

Baca Juga: Anies Ujug-ujug Batalkan Formula E di Monas, Anak Buah Giring: Gubernur Bingung & Buta Peraturan!

Jika tak mau dikritik, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini menegaskan sebaiknya tak usah jadi pejabat publik dan diam saja di rumah.

"Kalau tidak mau menerima keluhan, tidak mau menerima politik, di rumah saja urus burung dan rumah tangga. Begitu. Kalau saya melihara burung. Jadi kalau ada di pelayanan publik harus siap. Jadi satu paket," ujarnya.

Ia pun melihat bahwa PAN memiliki pandangan yang sama mengenai bagaimana mengelola perbedaan. Menurutnya, sebuah perbedaan harus dikelola dan tidak pernah menganggap seseorang yang berbeda pendapat sebagai musuh.

"Semuanya kalau ada perbedaan itu lawan. Lawan badminton itu teman olahraga, lawan debat itu teman berpikir, lawan pilkada itu teman dari demokrasi. Kalau musuh saling meniadakan. Jadi kita ini lagi lawan diskusi, bukan musuh sama sekali. Itu yang harus ditumbuhkan," katanya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: