Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Gerak Cepat di Era New Normal, WOM Finance Luncurkan Aplikasi Kawan

Gerak Cepat di Era New Normal, WOM Finance Luncurkan Aplikasi Kawan Kredit Foto: WOM Finance
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (“WOM Finance”) meluncurkan aplikasi mobile berbasis Android bernama Kawan di Jakarta, pada Selasa (22/2/2022). 

Direktur WOM Finance, Njauw Vido Onadi, mengatakan di era pandemi Covid-19, kebutuhan contactless dengan konsumen di era new normal menjadi salah satu peluang bagi bisnis WOM Finance untuk dapat bergerak lebih cepat dan produktif. Baca Juga: Dongkrak Minta Baca, WOM Finance Ajak Masyarakat Bahari Optimalkan TBM

Ia menegaskan bahwa dengan hadirnya aplikasi Kawan menjadi salah salah satu tools atau media yang akan mendukung kebutuhan bantuan secara finansial.

“Kami berharap hadirnya aplikasi mobile Kawan dapat memberikan manfaat dan keuntungan yang lebih kepada konsumen dan mitra kami sehingga dapat menjadi solusi kebutuhan finansial sesuai dengan tagline yang diusung Untung ada Kawan.” ujarnya. Baca Juga: Punya Direksi Baru, Begini Susunan Pengurus WOM Finance

Lanjutnya, ia juga mengatakan jika aplikasi Kawan sangat bermanfaat bagi konsumen melalui fitur-fitur yang dapat dinikmati, seperti kemudahan mengakses profil kontrak konsumen, dapat melakukan simulasi dan pengajuan pembiayaan serta mentrack-nya, akses ke kantor cabang WOM Finance terdekat serta mendapatkan promo-promo terbaru.

Selain untuk konsumen setianya, aplikasi Kawan juga hadir untuk para agen dan dealer WOM Finance dengan berbagai fitur menarik seperti kemudahan pengajuan ataupun akses detail informasi sehingga proses bisnis lebih mudah, cepat dan akuntabel

“Di awal peluncuran aplikasi ini kami menargetkan sejumlah 100 ribu downloaders. Ke depannya, dengan berbagai macam penawaran menarik setiap bulannya kami optimis jumlah downloaders aplikasi Kawan akan terus bertambah.” tambahnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: