Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pertemuan Ridwan Kamil dan Airlangga Hartarto untuk Pilpres 2024? Ini Kata Pengamat

Pertemuan Ridwan Kamil dan Airlangga Hartarto untuk Pilpres 2024? Ini Kata Pengamat Kredit Foto: Humas Pemprov Jabar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pengamat politik Ujang Komarudin mengatakan, pertemuan politik antara Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dengan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto bukan untuk berlaga di Pilpres 2024.

"Bisa saja roadshow Ridwan Kamil itu untuk persiapan agar dia bisa maju sebagai calon gubernur Jabar untuk kedua kalinya," ujar Ujang kepada GenPI.co, Senin (16/5/2022).

Baca Juga: Ditanya Peluang Dampingi Airlangga di Pilpres 2024, Siapa Sangka Ridwan Kamil Jawab Begini

Dosen Universitas Al-Azhar itu menambahkan ajang silaturahmi politik tidak melulu membahas soal Pilpres 2024.

"Jadi, road show itu tak harus terkait dengan soal pencapresan, bisa juga tuk amankan tiket Pilkada," katanya.

Ujang juga mengatakan, Ridwan Kamil masih jauh dari kata kandidat Capres atau Cawapres. 

Hal itu dilihat dari elektabilitas Ridwan Kamil yang dinilai tidak terlalu tinggi.

"Elektabilitas Ridwan Kamil juga nanggung, masih kalah dari Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto," katanya.

Sementara itu, hasil survei indikator pada Januari 2022 menunjukkan elektabilitas Ridwan Kamil sebagai calon wakil presiden cukup tinggi.

Ridwan Kamil berada di urutan kedua di bawah Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno.

Ridwan Kamil meraih elektabilitas 15,3 persen, sementara Sandiaga memperoleh elektabilitas 25 persen.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Adrial Akbar

Bagikan Artikel: