Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Akuisisi United Fiber System, DSSA Peroleh Izin SGX-ST

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - PT Dian Swastatika Sentosa Tbk (DSSA) yang merupakan perusahaan tambang ini berencana untuk mengambil alih United Fiber System Ltd (UFS) melalui anak penjualan anak usahanya, yakni PT Golden Energy Mines Tbk (GEMS).

Dalam melakukan aksi tersebut, DSSA menyatakan telah memperoleh persetujuan prinsip dari Singapore Exchange Securities Trading Limited (SGX-ST).

Hal ini disampaikan oleh Director and Corporate Secretary Dian Swastatika Sentosa (DSSA) Hermawan Tarjono dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Senin (21/1/2015).

Persetujuan prinsip ini diperoleh pada tanggal 21 Januari 2015 lalu. Hal tersebut bergantung pada pemenuhan beberapa syarat dan kondisi serta hanya berlaku tiga bulan sejak tanggal yang ditentukan tersebut. Ia mengatakan bahwa dengan aksi tersebut maka perseroan berencana untuk mengadakan rapat umum pemegang saham (RUPS) pada April 2015.

Oleh sebab itu, sebagaimana disepakati dalam share purchase agreement perseroan dengan UFS maka batas akhir pemenuhan syarat-syarat pendahuluan untuk rencana tersebut, yakni 31 Maret 2015 (long stop date) atau tanggal lain yang disepakati oleh para pihak oleh karenanya, pada 23 Januari 2015, perseroan dan UFS sepakat untuk memperpanjang long stop date menjadi 3 Juni 2015 dan melakukan perubahan beberapa hal yang berkaitan dengan perpanjangan tersebut.

Perpanjangan long stop date ini dimaksudkan untuk memberikan kesempatan kepada perseroan dan UFS untuk memenuhi syarat-syarat pendahuluan dan menyelesaikan rencana transaksi. Selanjutnya, perseroan akan mengumumkan perkembangan lebih lanjut dari rencana transaksi tersebut sebagaimana mestinya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: