Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tanoto Foundation Dorong Pegembangan Riset Sejak Muda

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Tanoto Foundation (Yayasan Tanoto) mendorong pengembangan budaya riset di sejumlah perguruan tinggi untuk meningkatkan minat meneliti pada anak muda.

"Kami ingin secara konsisten memupuk bakat-bakat muda Indonesia, salah satunya melalui kegiatan penelitian, agar menjadi semakin berkualitas dalam melakukan inovasi di bidangnya masing-masing," ujar Ketua Pengurus Tanoto Foundation Sihol Aritonang di Jakarta, Selasa (3/3/2015).

Berdasarkan data dari Pusat Pembinaan, Pendidikan, dan Pelatihan (Pusbindiklat) Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia pada 2013, masih dibutuhkan 200.000 peneliti pada berbagai bidang untuk bisa mengejar ketertinggalan penguasaan teknologi dari beberapa negara maju lain, ucapnya.

Oleh karena itu, untuk meningkatkan iklim riset nasional, Tanoto Foundation fokus mengembangkan penelitian di bidang sains, meliputi riset terkait industri pengolahan dan perbaikan lingkungan dengan mengikutsertakan sejumlah mahasiswa.

Selain mengedukasi mahasiswa, program yang diharapkan dapat menghadirkan sejumlah karya orisinil dari perguruan tinggi ini juga dikompetisikan dan kemudian disebarkan manfaatnya bagi publik maupun masing-masing peneliti muda tersebut.

Menurut Sihol, untuk mengapresiasi peneliti-peneliti berprestasi itu, yayasan tersebut menggandeng sejumlah perguruan tinggi negeri menyelenggarakan Tanoto Student Research Award yang merupakan ajang penganugerahan penghargaan bagi para mahasiswa yang aktif berpartisipasi pada kegiatan penelitian yang bermanfaat bagi masyarakat.

Penghargaan ini diberikan untuk menstimulus bakat-bakat muda agar dapat terus berdaya saing tinggi dalam memajukan Indonesia melalui pengembangan penalaran untuk menghadirkan karya yang inovatif, ucapnya. "Kami harap, riset-riset tersebut tidak terhenti hanya dalam satu tahap, namun bisa berlanjut ke tahap yang lebih besar dan kualitasnya lebih baik," kata Sihol.

Kehadiran budaya riset yang semakin kental juga diharapkan menjadi salah satu alasan berkurangnya kemiskinan di dalam negeri kelak, tuturnya.

Sebelumnya, Tanoto Foundation merupakan yayasan yang didirikan Sukanto Tanoto dan Tinah Bingei Tanoto pada 2001, yang mengembangkan pendidikan, pemberdayaan, dan peningkatan kualitas hidup untuk penanggulangan kemiskinan. (Ant)

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Achmad Fauzi

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: