Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dorong Porsi 'Reccuring Income', BEST Selesaikan Dua Proyek

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - PT Bekasi Fajar Industrial Estate Tbk (BEST) terus melanjutkan pembangunan hotel bisnis dan kantor di MM2100. Upaya ini dilakukan guna menambah pendapatan berulang (recurring income) perseroan. Jika tidak ada halangan yang berarti maka kedua proyek perseroan tersebut akan mulai beroperasi pada semester kedua tahun depan.

Investor Relation Bekasi Fajar Asa Siahaan mengungkapkan bisnis tersebut diharapkan mampu menambah recurring income perseroan di masa mendatang, meski perseroan juga memiliki sumber lain guna menambah pendapatan berulangnya itu.

"Selama ini perseroan juga memiliki bisnis properti yang memberikan pendapatan berulang seperti pengelolaan lapangan golf," ujarnya, beberapa waktu lalu.

Adapun, langkah tersebut dilakukan perseroan karena hampir separuh dari total pendapatan yang diperoleh disumbangkan dari hasil penjualan lahan. Sementara itu, melemahnya perekonomian global maupun domestik berimbas pada penjualan Bekasi Fajar. Hal ini terlihat dari penjualan perseroan pada semester I-2015 yang melambat.

Tercatat, hingga Juni 2015 perseroan baru menjual delapan ha lahan dari total penjualan yang ditargetkan sebesar 20 ha. "Memang tengah melambat. Bisnis lahan industri itu sangat dipengaruhi oleh kondisi makro," jelas Asa.

Di semester kedua ini perseroan masih perlu mengejar sisa target penjualan lahan 12 ha lagi dan target pendapatan hingga akhir tahun sebesar Rp 800 miliar dengan posisi laba bersih 45-50 persen dari pendapatan. Kendati masih jauh, perseroan tetap optimis mampu merealisasikan semua target tersebut di penghujung 2015. "Secara historis, penjualan selalu naik signifikan pada semester kedua," pungkas Asa.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: