Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Go-Jek Dibentuk Karena Keberanian

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Layanan transportasi dengan basis aplikasi, Go-Jek, ternyata bertumpu kepada keberanian sang CEO Nadiem Makarim.

"Sebenarnya, ide mendirikan layanan seperti Go-Jek juga dipikirkan oleh orang lain. Hanya saja hal itu menjadi ide semata, sementara saya berani mengambil keputusan dengan menghadirkan layanan Go-Jek," jabarnya di acara d'Preneur di kawasan Tendean, Jakarta Selata, Rabu (26/8/2015) kemarin.

Ia mengatakan bahwa pada awal berdirinya Go-Jek hanya beranggotakan 20 pengojek dan itu direkrut sendiri oleh Nadiem melalui sejumlah pendekatan. Seiring waktu layanan bercorak hijau tersebut bertumbuh hingga ke beberapa kota dan telah menaungi pengojek hingga 50.000 orang.

"Kalau tanpa keberanian tidak mungkin saya bisa memberikan makan ke sekian banyak rumah tangga. Jika kita menghargai seseorang tidak terkecuali pengojek maka mereka akan merasa senang dan kepercayaan didapatkan. Awalnya, saya mengandalkan kopi untuk merangkul 20 pengojek. Sekarang pengojek yang merekrut para pengojek," katanya.

Nadiem memastikan bahwa tidak sedikit para pengojek yang sengaja bergabung setelah resign dari pekerjaan utama. Bahkan, para driver Go-Jek berasal dari berbagai jenis usia dan gender.

"Driver Go-Jek itu menjadi bos bagi dirinya sendiri. Dia bisa tetap bekerja sepulang kerja utama, bisa bekerja dari rumah, bisa bekerja sambil mengasuh anak. Kalau rajin, penghasilannya bisa lebih dari lima juta sebulan," sambung Nadiem.

Selain membagi pengalamannya mendirikan layanan Go-Jek, Nadiem turut membocorkan sejumlah tips bagi kalangan pegiat startup. "Selain keberanian, jangan terlalu fokus pada business plan. Begitu juga ketika sudah mendirikan startup jangan buru-buru membuka peluang kepada investor, lebih baik berutang, dan jangan lupa pentingnya tim," tegasnya.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Febri Kurnia
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: