Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Shell Bakal Pangkas Ribuan Karyawan

Oleh: ,

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Royal Dutch Shell berencana untuk memangkas 2.800 karyawan setelah perusahaan Inggris-Belanda tersebut melaksanakan aksi akuisisi terhadap BG Group.

CEO Shell Ben van Beurden mengatakan pemangkasan tersebut merupakan bagian dari rencana pemutusan hubungan kerja terhadap 7.500 karyawan dan pekerja lepas yang sudah diumumkan sebelumnya.

"Shell bakal melakukan pemutusan hubungan kerja terhadap 2.800 karyawan di seluruh dunia atau sekitar tiga persen dari total karyawan yang bekerja di grup secara global," katanya sebagaimana dikutip dari laman Channel NewsAsia di Jakarta, Selasa (15/12/2015).

Sebelumnya, akuisisi Shell terhadap BG Group secara resmi sudah mendapatkan persetujuan dari pemerintah Tiongkok. Aksi korporasi senilai US$ 84 miliar tersebut juga sudah disetujui oleh pemerintah Australia dan Brasil serta Komisi Eropa.

"Saya gembira karena kita sekarang sudah mendapatkan persetujuan untuk melangkah ke  fase penting berikutnya," katanya.

Sebagaimana diketahui, aksi akusisi ini Shell lakukan untuk meningkatkan produksi mereka yang selama ini terus merosot akibat kalah saing dengan BG Group, terutama dalam hal liquefied natural gas (LNG). Selain itu, harga minyak mentah dunia yang terus anjlok juga mendorong terciptanya kesepakatan ini.

"Ini adalah kesepakatan strategis yang akan membuat Shell lebih profit dan tangguh mengingat harga minyak mintah yang bakal tetap anjok," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: